https://cilegon.times.co.id/
Gaya Hidup

Perempuan Era Kini: Otak Dirancang untuk Multitasking, Kunci Sukses di Tangan Sendiri

Minggu, 02 November 2025 - 20:33
Perempuan Era Kini: Otak Dirancang untuk Multitasking, Kunci Sukses di Tangan Sendiri Dr. Firyal Nadiah Rahmah menjelaskan secara ilmiah mengapa perempuan memiliki kemampuan multitasking yang unggul, menegaskan bahwa keunggulan biologis ini adalah anugerah yang harus dioptimalkan. (Foto: Zisti Shinta/TIMES Indonesia)

TIMES CILEGON, SURABAYA – Di tengah tuntutan peran ganda dan laju perkembangan digital, perempuan masa kini semakin membuktikan kemampuannya untuk menguasai berbagai aspek kehidupan.

Menurut pandangan ilmiah yang dipaparkan Dr Firyal Nadiah Rahmah - dokter, make up artist sekaligus entrepreneur -  kemampuan multitasking perempuan bukanlah mitos, melainkan anugerah biologis yang terbukti secara medis.

Dr. Firyal menjelaskan bahwa secara biologis, perempuan memiliki keunggulan yang signifikan dalam menghubungkan dua fungsi utama otak.

Jembatan yang menghubungkan otak kanan (emosi, sosial, kreativitas) dengan otak kiri (kognitif, intelektual) pada perempuan itu lebih besar dan lebih aktif dibandingkan pada laki-laki. 

“Hubungan antar koneksi otak antar kanan dan kiri pada diri perempuan itu lebih aktif dan lebih banyak daripada laki-laki," ujarnya.

Kondisi ini menjadi landasan ilmiah mengapa perempuan mampu melakukan A, B, dan C secara bersamaan. Kemampuan ini memungkinkan perempuan untuk memiliki banyak potensi dan kapasitas dalam berbagai bidang.

"Tidak hanya, bukan kayaknya, tapi ternyata secara dunia medis memang itu terbukti," tegasnya.

Ia menyimpulkan, anugerah koneksi di dalam struktur otak perempuan membuat mereka bisa mengembangkan diri di setiap aspek kehidupan.

Bagi perempuan yang ingin mengoptimalkan potensi tersebut, Dr. Firyal membagikan kiat manajemen waktu yang ekstrem, yang ia terapkan di tengah jadwalnya sebagai dokter. Kunci utamanya adalah mendisiplinkan diri untuk bangun lebih pagi.

Dr. Firyal berbagi praktik pribadinya dengan bangun dini hari serta menggunakan wakt untuk mengejar passion lain, seperti job make up wedding, menyusun bisnis, atau membuat konten.

Selain disiplin waktu, ia mendorong perempuan untuk keluar dari zona nyaman.  "Kalau punya suatu gagasan itu langsung ambil tindakan, gak usah perlu nunggu-nunggu. Dan kalau ada kesempatan langsung take action," sarannya.

Ia juga memberikan definisi baru bagi perempuan modern. Multi-talenta itu bukan artinya menjadi sempurna di semua bidang. Tapi yang namanya multi-talenta adalah berani berkembang di setiap aspek kehidupan," tutupnya. (*)

Pewarta : Biro Surabaya Raya
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Cilegon just now

Welcome to TIMES Cilegon

TIMES Cilegon is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.